Posts Tagged agen asuransi allianz terpercaya

Operasi Katarak Apakah Dicover Oleh Asuransi Kesehatan Allianz?

Kemarin sore tanggal 31 Mei 2022 sekitar pukul 14.00 ketika saya sedang kontrol buka perban pasca operasi di RS Mayapada Kuningan, nasabah saya menelpon dan menceritakan bahwa Ibunya harus menjalani operasi Katarak. Beliau bertanya apakah opersi Katarak di tanggung oleh Allianz? Produk yang dimiliki oleh Ibunya adalah produk HSC+ yaitu produk yang masih memiliki batasan plafon per periode rawat inap. Beliau menanyakan beberapa hal :

  1. Operasi katarak jika dicover masuk ke dalam kategori pembedahan apa?
  2. Apakah mata kiri dan kanan masuk dalam 1 manfaat saja atau bisa mendapat 2 manfaat?
  3. Apakah operasi Katarak bisa dilakukan secara One Day Care atau tanpa rawat inap?

Jika Anda ingin mengetahui mengenai klaim Operasi Katarak dalam Asuransi Kesehatan Allianz berikut informasi yang dapat Anda ketahui.

Atas beberapa pertanyaan nasabah saya diatas, saya menginformasikan kepada beliau bahwa Operasi Katarak ditanggung oleh Asuransi Kesehatan Allianz, namun karena saya belum pernah ada kasus nasabah operasi katarak maka saya tidak mengetahui operasi ini masuk kategori kecil, sedang atau besar. Namun saya sempat mengecek tabel kategori pembedahan Allianz, bahwa Katarak masuk dalam pembedahan besar/Major

Untuk memastikan kategori pembedahan ini saya menginfokan nasabah saya untuk bertanya kepada Admedika, dan konfirmasi dari Admedika operasi Katarak masuk dalam pembedahan sedang atau besar, namun secara lebih pastinya nanti akan diperiksa lebih lanjut ketika Admedika sudah menerima berkas atau laporan hasil operasi dari rumah sakit.

Kemudian mengenai operasi untuk mata kanan dan kiri ternyata dicover tidak dalam 1 manfaat melainkan 2 manfaat. Nasabah saya cukup lega mengetahui hal ini, pertama karena kategori bedah sedang atau besar mempunyai limit yang lebih besar, dan pertanggungannya dicover dalam 2 manfaat untuk mata kanan dan kiri.

Kemudian mengenai apakah operasi Katarak dapat dilakukan tanpa rawat inap / one cay dare? jawabannya bisa, namun operasi ini harus dilakukan di Rumah Sakit yang memiliki jaringan dengan Allianz. Awalnya pemeriksaan dilakukan di Klinik Mata Nusantara karena saya merekomendasikan dokter yang bagus yaitu dr. Annette Mariza karena saya punya pengalaman operasi lasik dengan beliau dan menurut saya dokter Annette sangat bagus pelayanannya, sangat profesional, serta sangat detail dalam menjelaskan semua kondisi medis ketika saya akan menjalani operasi lasik. Nasabah saya pun merasa puas dengan penjelasan dr Annette, namun sayang sekali Klinik Mata Nusantara belum bekerja sama dengan Allianz, sehingga jika ingin dilakukan operasi di Klinik Mata Nusantara harus dilakukan dengan cara reimburse.

Karena biaya yang cukup besar dengan range harga operasi antara 20 hingga 40 juta maka nasabah saya akhirnya memutuskan untuk mengganti Rumah Sakit Mata JEC yang sudah bekerja sama dengan Allianz, agar memudahkan klaim asuransi yang bisa dilakukan secara cashless.

Kemudian saya menyarankan kepada nasabah saya bahwa jika pemeriksaan sudah selesai dilakukan dan tanggal operasi sudah ditetapkan, saya menyarankan nasabah saya menghubungi pihak RS untuk mendaftarkan penjaminan ke Admedika beberapa hari sebelum operasi dilakukan. Apa manfaatnya hal ini dilakukan?

Manfaatnya adalah bahwa sebelum operasi dilakukan nasabah dapat mengetahui dengan pasti apakah sesuai dignosa yang diberikan tindakan itu dapat dicover dan jika ada perbedaan kategori pengcoveran kita dapat segera mengajukan tinjau ulang, dengan demikian pada saat operasi selesai dilakukan tidak perlu menunggu waktu lama untuk tinjau ulang lagi.

Seperti inilah peran Agen Asuransi ketika nasabah ingin mengetahui mengenai penjaminan tindakan yang akan dilakukan, sudah menjadi tugas kita untuk menjelaskan atau mengarahkan ke pihak yang lebih kompeten dalam hal ini untuk Asuransi perorangan ditangani oleh Admedika. Sebagai Agen kita tidak boleh merasa direpotkan dengan pertanyaan nasabah karena justru kasus kasus ini akan menambah pengetahuan kita sebagai Agen Asuransi.

Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda, dan terima kasih sudah berkunjung ke Blog saya.

Jika Anda ingin berkonsultasi dengan saya dapat mengklik tombol Live Chat dan Anda akan terhubung dengan nomor WA saya dan saya akan senang membantu Anda menjelaskan manfaat Asuransi Allianz.

Salam sehat selalu

Anna Wijayanti

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Leave a comment

Bagaimana Cara Menjadi Agen Asuransi?

image.jpegMenjadi agen asuransi itu gampang. Tinggal isi form keagenan dan ujian AAJI selesai.
Tapi menjalankannya atau menjadi agen yang sukses itu tidak mudah. Bagi saya profesi menjadi agen tidak hanya mampu menjual produknya saja. Kita dituntut untuk benar benar memahami manfaat dari asuransi yang kita jual untuk selanjutnya melakukan pelayanan dengan baik atas klaim klaim nasabah yang timbul di masa mendatang. Singkatnya profesi ini adalah profesi yang menuntut pelayanan seumur hidup anda. Read the rest of this entry »

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Leave a comment

Nasabah Termuda Saya…Anak Seorang Pedagang Stiker Di Ceger Pondok Aren

 

imageDi suatu pagi saya mendengar suara bbm masuk. Ketika saya lihat ternyata ada seseorang mengundang saya di bbm. Setelah saya menerima undangan bbm tersebut pembicaraan dengan beliau pun di mulai.

Beliau bernama Bapak Irwan, seorang pedagang aksesoris dan stiker kendaraan bermotor dengan kios kecil di daerah Ceger, Pondok Aren Tangerang. Beliau mempunyai seorang istri bernama Ibu Riska dan seorang bayi berusia 7 bulan. Pribadi keluarga ini sangat sederhana membuat saya sangat nyaman untuk berbincang dengan beliau mengenai kebutuhan asuransinya.
Pembicaraan mengenai asuransi pun dimulai oleh beliau dengan menceritakan mengenai kekhawatirannya akan ketidakcukupan faktor keuangan apabila suatu saat nanti anaknya terkena suatu musibah atas kesehatannya. Dan beliau juga mengungkapkan keinginannya memiliki sebuah polis asuransi dengan manfaat investasi yang nantinya dapat digunakan untuk kebutuhan pendidikan anaknya.
Mendengar cerita bapak Irwan ini saya sangat kagum dengan beliau, karena dibalik kesederhanaannya beliau memiliki pemahaman yang baik sekali mengenai asuransi. Read the rest of this entry »

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

1 Comment

5 Fungsi Asuransi Critical Illness

Asuransi penyakit kritis (Critical Illness) memiliki 5 fungsi:

1. Membiayai pengobatan penyakit kritis.
2. Membiayai perawatan setelah pengobatan penyakit kritis
3. Mengganti penghasilan yang hilang selama atau karena tidak bisa bekerja
4. Mencegah kehilangan aset dan jeratan utang.
5. Memelihara kepercayaan diri.

Uang pertanggungan penyakit kritis mungkin memenuhi empat fungsi pertama, mungkin pula beberapa fungsi saja, atau mungkin saja satu fungsi pun tidak tercukupi. Oleh karena itu, UP proteksi penyakit kritis harus besar, lebih besar dari biaya untuk berobat, dan masih ada sisanya untuk biaya perawatan lanjutan, mengganti penghasilan, dan membayar utang (jika sebelumnya terpaksa berutang). Semua itu bermanfaat membawa seseorang pada fungsi kelima: terjaganya kepercayaan diri karena terhindar dari perasaan membebani orang lain. Read the rest of this entry »

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Leave a comment

Apa Itu Critical Illness?

  1. Critical Illness merupakan rider (proteksi tambahan) pada unit link Tapro Allisya Protection Plus dan Smartlink Flexi Account Plus.
  2. Rider Critical Illness ada tiga macam, yaitu CI, CI+ dan CI 100
  3. Rider CI dan CI+ memberikan uang pertanggungan jika peserta pertama kali terdiagnosa salah satu dari 49 penyakit kritis. (Klik Daftar 49 Penyakit Kritis) Dan sesuai namanya, Critical Illness berarti “penyakit kritis” atau “penyakit kronis”. Artinya kalau belum tahap kritis belum bisa klaim. Kriteria penyakit kritis dicantumkan secara jelas dan lengkap dalam polis.
  4. Rider CI 100 memberikan uang pertanggungan jika peserta pertama kali terdiagnosa salah satu dari 100 kondisi penyakit kritis. 100 kondisi penyakit kritis mencakup diagnosa penyakit kritis dalam tahap awal, intermediate dan advance.  Dalam tahap awal claim CI 100 uang pertanggungan akan cair sebesar 50% UP atau maksimal 500 juta. Dalam tahap intermediate klaim CI 100 uang pertanggungan akan cair sebesar 100% UP atau maksimal 1 Miliar. Dalam tahap advance  klaim CI 100 uang pertanggungan akan cair sebesar 100% UP atau maksimal 2 Miliar.
  5. Tidak ada syarat masa bertahan hidup untuk CI dan CI+. Contoh: kena serangan jantung lalu meninggal dunia, dan sebelum meninggal sempat didiagnosa untuk mendapatkan bukti medis serangan jantung, maka UP-nya dobel (UP jiwa + UP penyakit kritis). Sedangkan untuk CI 100 berlaku masa bertahan hidup selama 7 hari.
  6. Minimum uang pertanggungan Critical Illness 8 juta rupiah.
  7. Maksimum uang pertanggungan adalah sebesar UP dasar, atau maksimum 2 miliar rupiah.
  8. Rider CI dapat diambil mulai usia 1 tahun sampai 64 tahun dan masa pertanggungan CI berlaku sampai menjelang umur 85 tahun, klaim CI mengurangi UP dasar.
  9. Rider CI+ dapat diambil mulai usia 1 tahun sampai 64 tahun dan masa pertanggungan CI+ berlaku sampai menjelang umur 70 tahun, dan klaim CI+ tidak mengurangi UP dasar.
  10. Rider CI 100 dapat diambil mulai usia 5 tahun sampai 70 tahun dan masa pertanggungan CI100 berlaku sampai menjelang usia 100 tahun dan claim CI 100 tidak mengurangi UP dasar.
  11. Berlaku masa tunggu selama 90 hari untuk semua jenis rider critical illness sejak polis di setujui
  12. Klaim Critical Illness diajukan selambat-lambatnya 30 hari setelah diagnosa ditegakkan.
  13. Selanjutnya tim dokter Allianz akan mengadakan pemeriksaan terhadap klaim peserta.
  14. Dana segera dicairkan begitu klaim disetujui.

 

 

 

 

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

1 Comment

Asuransi Mencegah Kerugian Financial Akan Suatu Musibah

Saat ini kita sehat, tapi siapa yang menjamin kita akan selalu sehat, apalagi jika usia tidak lagi muda? Bahkan yang muda pun tidak kebal dari penyakit. Ketika sakit, banyak kerugian akan kita alami, antara lain berkurangnya kenyamanan fisik, finansial, dan waktu yang berharga. Oleh karena itu, mumpung masih muda, sehat, dan punya waktu, persiapkanlah sesuatu agar kerugian di kala sakit bisa diminimalkan. Di sini, asuransi kesehatan berperan mengurangi kerugian finansial.

Read the rest of this entry »

, , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Leave a comment